KEBERPIHAKAN PEMERINTAH SANGAT TINGGI TERHADAP UMKM

UNGKAP86.COM, Jakarta -Keberpihakan pemerintah terhadap  pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sangat tinggi. Hal itu, ditunjukkan dengan pembangunan jaringan telekomunikasi berkualitas khusus untuk membuat para pelaku usaha di atas tetap melakukan kegiatan produktif di tengah dampak negatif wabah global COVID-19.

"Keberpihakan pemerintah terhadap industri kreatif nasional yang masuk dalam kategori UMKM di bawah arahan bahwa presiden itu begitu jelas," ujar Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Johnny Gerard Plate ketika berdiskusi pada Forum Merdeka 9 (FMB9) yang bertajuk "Semakin Bangga Buatan Indonesia 2021" pada Senin (3/5/2021).

Secara khusus, dari sektor pembangunan infrastruktur telekomunikasi berkualitas sudah dilakukan secara masif dalam beberapa tahun ke depan. Hal tersebut dilakukan oleh Kominfo jika terdapat di wilayah Terdepan, Tertinggal, dan Terisolasi (3T), sedangkan wilayah komersial akan dilakukan bersama dengan operator seluler (opsel).

Tujuannya, seluruh wilayah di Indonesia memiliki jaringan telekomunikasi berkualitas 4G yang merata pada 2022. Dengan begitu, akan menjadi faktor yang sangat besar dalam mendorong peningkatan penggunaan internet di berbagai wilayah di nusantara.

"Kita membutuhkan infrastruktur teknologi informasi yang memadai. Dalam hal ini sesuai dengan yang disampaikan oleh bapak presiden kita perlu menyelesaikan pembangunan infrastruktur yang lebih merata ke seluruh wilayah," tuturnya.

Dalam target dua tahun ke depan, Indonesia akan memiliki 9 satelit yang akan digunakan sebagai tumpuan dalam menyediakan jaringan telekomunikasi berkualitas. Dengan adanya infrastruktur tersebut, maka seluruh wilayah di dalam negeri dapat menggunakan akses telekomunikasi berkualitas.

Satelit yang menjadi andalan untuk menyediakan jaringan telekomunikasi berkualitas di dalam negeri adalah Satelit Satria-1. Infrastruktur ini memiliki kapasitas jaringan internet hingga 150 ribu Gigabyte. Jaringan masif yang dimilikinya bisa menjangkau kepada 150 ribu titik pelayanan publik yang berada di pelosok tanah air.

Satelit ini menjadi kebanggaan Indonesia, karena satelit terbesar yang di Benua Asia yang dapat menyediakan akses internet dengan kapasitas masif seperti itu.

"Satelit multifungsi Satria-1 akan mendukung ratusan ribu Base Transceiver Station (BTS) yang dibangun di berbagai wilayah tanah air," tuturnya.
Pentingnya jaringan berkualitas ini, lanjut Johnny, akan membuat penduduk di berbagai wilayah terdorong menjadi pelaku UMKM. Sebab, melalui ruang digital, masyarakat dimana pun berada bisa melakukan transaksi penjualan produk dengan hanya memajang produk di aplikasi dagang daring.

Harapannya, adanya jaringan telekomunikasi yang dibangun secara masif di Indonesia dalam waktu dekat, membuat produk lokal menjadi pilihan utama masyarakat tanah air. Dengan begitu, produk lokal dalam negeri akan menjelma sebagai raja di tanah airnya sendiri.

"Kita bangun besar-besaran supaya kita menjadi tuan rumahnya sendiri menjadi pemain besarnya di dalam negeri," imbuhnya.

0 Response to "KEBERPIHAKAN PEMERINTAH SANGAT TINGGI TERHADAP UMKM"

Posting Komentar